DPPPA Konawe Utara - Logo KLA
Berita

Program KLA Konawe Utara Target Kategori Pratama

KBRN,Kendari : Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Republik Indonesia (RI) menganugrahi penghargaan kepada Pemerintah Daerah (Pemda) Konut sebagai kategori Pratama pada program Kabupaten Layak Anak (KLA) dengan meraih poin nilai 540

Penghargaan sebagai daerah dengan tingkatan Pratama yang diraih Pemda Konut atas dasar pencapaian nilai dari Program KLA mulai dari administrasi, kegiatan lapangan, sampai dokumentasi.

Kepala Dinas PPPA Konut, Sarlina melalui Kasi Hak Sipil Informasi dan Partisipasi Anak, Intan Naim mengungkapkan, penghargaan Kementerian PPPA RI ini, memberikan nilai positif yang baik pada daerah, dan masyarakat dalam pengembangan sumberdaya manusia generasi penerus bangsa.

Keberhasilan ini juga tidak terlepas dari peran aktif Bupati dan Wakil Bupati Konut, Ruksamin-Abu Haera yang terus memberikan dukungan suport mensukseskan program KLA di Bumi Oheo itu.

“Capaian kategori Pratama program KLA Bupati Konut masuk nominasi sebagai penerima penghargaan dari Kementerian PPPA RI,”ungkap Intan Naim

Menurut Intan, di Sulawesi Tenggara hanya 4 daerah yang memperoleh kategori pratama antara lain Konawe Utara, Kota Kendari, Kolaka dan Kolaka Utara.

Ditambahkan Intan, Pemda Konut melalui Dinas PPPA Konut selaku lining sektor akan terus bergerak mendorong pengembangan dan kemajuan program KLA agar bisa meraih status kategori utama.

Sumber:
https://www.rri.co.id/kendari/daerah/252885/program-kla-konawe-utara-target-kategori-pratama

Tinggalkan Balasan